Sejarah Unit Transportasi

Produksi Pertanian luas masyarakat desa adalah Perkebunan Kelapa Sawit, ini adalah peluang usaha yang dirasa sebagai penunjang kebutuhan masyarakat dan sebagai penunjang bertambahnya PADesa, Bermodalkan dari Desa sebesar Rp. 127.000.000,- BUMDesa Amanah mengambangkan Unit ini dengan tambahan modal silang dari Unit Simpan Pinjam sebesar Rp. 130.000.000,-, 1 unit truck kini sudah dimiliki BUMDesa namun angkutan ini tidak hanya melayani pengangkutan Buah TBS melainkan kebutuhan masyarakat seperti pemesanan Pasir, koral serta angkutan barang yang dibutuhkan oleh masyarakat, serta sebagai penunjang kegiatan Sosial yang dilaksanakan di Desa Bukit Gajah. Perkembangan Unit Perkebunan adalah pengaruh utama pada Unit ini, terhitung sampai tahun 2023 Unit Transportasi telah memiliki beberapa Armada, seperti : 1. 3 unit Armada Truck; 2. 1 unit DumpTrek (yang digunakan sebagai Angkutan Langsir lahan Gambut); 3. 1 unit Mobil Langsir yang lebih dikenal Mobil Badak. Semakin berkembangnya Unit Perkebunan, maka akan semakin bertambahlah Unit Armada yang dibutuhkan.

Tentang Unit Transportasi

Nano

Kepala Unit Transportasi

Edi Kuseno

Driver 1

Agus Suriyanto

Driver 2

Muhsoyin

Driver 3

Armada Unit Transportasi

2 Dump Truck

Digunakan untuk pengankutan sawit di kebun 1 dan 2 namun tidak menutup kemungkinan untuk angkutan lainnya seperti angkutan pasir, koral dal lainnya dan sesekali di gunakan untuk membantu angkutan kebun 3.

1 Unit Makona

Unit ini di gunakan untuk memlangsir sawit yang lokasinya berada di jalan bergambut, dengan roda rantainya alat ini dapat memudahkan pengambilan sawit di jalan yang licin dan basah layaknya tanah gambut.

1 Unit Mobil Langsir

mobil ini digunakan untuk melangsir buah yang tidak dapat di jangkau oleh mobil truk, seperti jalan berlubang, licin, dan jalan-jalan trobosan. digunakan khusus untuk langsiran kebun 3

1 Unit Truk kebun 3

Mobil truk ini digunakan untuk angkutan buah sawit di kebun 3, namun tetap tidak menutup kemungkian di gunakan untuk membantu kebun kebun lain saat tidak ada muatan.

Galeri Unit Transportasi

Scroll to Top